Lulusan SMK Berpeluang Dominasi Bursa Kerja
"Beberapa waktu yang lalu, sejumlah perusahaan berdiskusi dengan pihak Pemkot Surabaya tentang di mana bisa mencari tenaga terampil di sejumlah bidang," ujarnya dinukil dari laman Unair, Selasa (30/8/2016).
Siapa sangka, kompetensi tenaga terampil yang dicari oleh perusahaan ternyata linier dengan sejumlah program studi vokasional di Unair. "Kami pun langsung mengarahkan mereka ke kampus ini. Kesimpulannya, kemampuan kalian sudah dinanti-nantikan oleh banyak perusahaan," tuturnya menyemangati para mahasiswa.
Di era globalisasi saat ini, Eko menilai seluruh lulusan perguruan tinggi memiliki peluang setara. Sehingga, baik lulusan program sarjana atau diploma (vokasional) punya kesempatan yang sama untuk mendapat pekerjaan yang diinginkan.
"Maka itu, persaingan bakal menjadi lebih fair. Bertolak dari sana, para mahasiswa harus fokus dan mengeluarkan kemampuan terbaik saat mengenyam pendidikan tinggi," pesannya.
Keuntungan lain yang dimiliki oleh lulusan vokasional, yakni bisa memilih ingin terjun sebagai profesional atau berwirausaha. "Asal tekun, tidak ada yang mustahil. Ilmu yang kalian dapat pasti akan bisa diaplikasikan secara konkret," tuturnya.
Sementara Wakil Dekan I Fakultas Vokasi Unair, Prof Dr Retna Apsari, MSi menambahkan, di program vokasi para mahasiswa dicetak untuk terampil dan siap terjun ke lapangan perkerjaan yang sesuai. "Tenaga kerja terampil dan potensial seperti ini selalu jadi rebutan. Karena, kemampuan yang dimiliki begitu mendalam," pungkasnya.
- Workshop Industri Masa Depan di SMK Wongsorejo Gombong: Menyiapkan Siswa untuk Inovasi
- Prestasi Gemilang SMK Wongsorejo di FLS2N
- Siswa SMK Wongsorejo Gombong Meraih Juara 3 dalam Lomba Menulis Cerita Pendek Tingkat Kebumen
- Kerjasama Polisi Sektor Gombong dan Pihak Sekolah dalam Kebumen Menuju Zero Knalpot Brong
- Soft Opening Gedung Praktik Mesin SMK Wongsorejo Gombong
- PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU SMK WONGSOREJO GOMBONG TAHUN PELAJARAN 2023/2024
- Grand Opening AHASS Omega Motor Kebumen
- KALI PERTAMA JALIN KERJA SAMA, PT SEBASTIAN JAYA METAL ADAKAN REKRUTMEN CALON TENAGA KERJA DI SMK WONGSOREJO GOMBONG
- Semarak Menyambut Hari Ulang Tahun RI Ke-77 SMK Wongsorejo Jalan Sehat
- LOWONGAN KERJA SMK WONGSOREJO GOMBONG 2022